Setiap peristiwa atau kejadian yang kita alami dalam kehidupan sehari-hari mengandung hikmah untuk bisa diambil pelajarannya. Baik peristiwa yang baik maupun peristiwa yang tragis dan menyedihkan. Hikmah yang terkandung dalam setiap peristiwa tersebut bisa kita jadikan sebagai pelajaran untuk bisa menghindari kegagalan di masa depan. Peristiwa yang kita alami dalam kehidupan sehari-hari mengandung pesan moral tingkat tinggi jika kita mampu menggali hikmahnya secara lebih rinci.
Tapi sangat disayangkan, sebagian besar orang justru malah larut dalam suatu peristiwa tanpa berpikir panjang tentang masa depan. Sebagai contoh, banyak diantara kita yang justru larut dalam kesedihan yang berkepanjangan jika ada seseorang di lingkungan kita, entah itu kekasih, saudara, orang tua ataupun sahabat kita meninggal dunia. Mereka akan terus menangis tersedu-sedu dalam kesedihan di atas pusara dengan memanggil nama kekasih, saudara maupun orang tuanya. Memang itu menyakitkan dan menyedihkan, dan memang tak ada salahnya kita mengungkapkan kesedihan kita karena ditinggal orang yang kita sayangi. Namun tak perlu diungkapkan secara berlebihan, sewajarnya saja. Kita masih mempunyai hari yang panjang, janganlah dihabiskan untuk larut dalam kesedihan. Jika kita mampu menggali lebih dalam tentang kejadian tersebut, kita akan mempu menerima semua itu dengan lebih bijak.
Hidup yang kita tidak tahu kapan ujungnya ini akan lebih baik jika kita isi dengan sesuatu yang baik, bijak dan bermanfaat. Kita bisa akan bisa menerima setiap ujian yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa dengan sabar dan tawakkal. Yang terpenting adalah, jangan jadikan suatu peristiwa dalam hidup anda menjadi penghalang dalam usaha pencapaian keinginan anda. Segala apa yang anda cita-citakan akan sangat ditentukan oleh diri anda sendiri. So, Tetap Semangat !!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar